Icip-icip Belanja "Internasional"

Icip-icip Belanja "Internasional" - Hallo sahabat Guntoro10, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Icip-icip Belanja "Internasional", kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel belanja di ebay, Artikel belanja lewat situs ebay, Artikel belanja online, Artikel ebay, Artikel Gado-gado, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Icip-icip Belanja "Internasional"
link : Icip-icip Belanja "Internasional"

Baca juga


Icip-icip Belanja "Internasional"


belanja online


Aloha ..... 
Super lama hiatus rasanya ^^ (sok hiatus ala artis)

Kali ini balik bagi-bagi huruf di sini juga bukan review tempat wisata atau berbicara hal-hal yang berbau wisata. Loh!!

Yap! Masuk ke kategori gado-gado, kali ini saya ingin sedikit curcol ndeso tentang rasanya icip-icip belanja "internasional".


Sejujurnya saya sendiri agak enggan berkelana mencari destinasi-destinasi wisata keren, baru, Instagramable atau yang semacamnya sepanjang musim hujan ini. Terlebih lagi hujannya cenderung tanpa jeda di wilayah tempat tinggal saya. Mager kata anak remaja jaman sekarang ^^

Karena diawali rasa bosan sekaligus galau punya PayPal sedikit berisi tapi tidak tahu mau diapakan. Akhirnya saya iseng mencari-cari sesuatu yang bisa dibeli menggunakan PayPal. Ada tiga website yang saat itu saya incar yaitu Amazon, ebay dan qoo10. Sayangnya barang yang saya cari-cari rupanya ketemu di ebay.

Sempat ragu karena se -ndesonya ini merupakan pengalaman pertama saya belanja dari marketplace internasional. Selain karena pasti tidak sabar menunggu barang sampai ke rumah dalam waktu lama saya sejujunya juga takut kena modus penipuan. Ajaibnya saya nekat melakukan order.

Memangnya Barang Apa yang Dibeli? Mahal?

Barang yang saya beli sih tidak begitu mahal, tapi lumayan mahal untuk takaran kantong saya :D
Demi memulai lagi hobi corat coret yang bukan di atas kertas saya memang super niat untuk bisa beli

XP-Pen 4x3 inch Ultrathin Drawing Graphics Tablet for OSU Game Office Signature.

Harganya sekitar $24.99 di ebay.

seller XP-Pen ebay

 Cara melakukan order saya rasa tidak berbeda dengan marketplace di Indonesia. Klik produk yang diinginkan dan tersedia tombol order.

Setelah yakin ingin memesan harus terlebih dahulu mengisi alamat pengiriman. Termasuk juga memilih metode pembayaran yang disini saya menggunakan PayPal (unverified). 

Setelah selesai melakukan checkout yang sekaligus pembayaran order, akhirnya saya menerima email yang menyatakan bahwa barang tersebut akan segera dikirim dan estimasi sampainya pada tanggal 10 Januari - 6 Februari 2017.

Oh iya, saat itu saya memesan saat masih terhitung libur natal. Dimana setelah itu juga masih ada libur tahun baru. Pihak seller sendiri sudah menginformasikan bahwa pengiriman yang dilakukan sepanjang libur tersebut baru akan dikirimkan setelah tahun baru.

 

Menunggu Dengan Perut Mules

 

Meskipun sudah mendapatkan informasi bahwa pesanan saya akan sampai pada tanggal 10 Januari - 6 Februari 2017, saya masih saja harap-harap cemas.

Terlebih lagi membaca berbagai artikel yang menyebutkan proses masuk barang import ke Indonesia. Saya sendiri sempat galau kalau saja barang yang saya beli terkena bea masuk, pajak dan sejenisnya.

Sampai kemudian saya menemukan informasi bahwa barang yang bukan tergolong barang mewah, terlebih lagi harganya (harga barang + ongkos kirim) tidak melebihi $50 (sekarang $100) tidak akan dikenakan bea masuk.

Pastinya saya tenang, kenapa? Karena barang saya total harganya tetap $24.99 dengan adanya fasilitas free ongkir. Mungkin jika saat itu saya kena biaya ongkir nilainya bisa lebih dari jumlah tersebut.

belanja di situs ebay

Selagi mencari-cari informasi lebih lengkap mengenai proses masuknya barang import ke tanah air tercinta. Saya kembali mendapat email nomor tracking pesanan saya. Saat itu disebutkan bahwa barang pesanan saya sedang perjalanan dari Singapura menuju Indonesia (sellernya dari Hong Kong ^^).

 

Horeee!!!! Pesanan Sudah Sampai

 

Pesanan akhirnya sampai pada 13 Januari 2017. XP-Pen pesanan langsung mendarat cantik di rumah diantarkan bapak pos yang ga pakai nyasar :D

Nah, saking semangatnya langsung dicoba dan hasilnya (abaikan hasilnya yang super absurd).

 
belanja online lewat situs ebay
XP-PEN G430 & Gambar Percobaan

Intinya puas dan senang bisa icip-icip belanja online rasa "internasional" secara mandiri :D Bisa dibilang ketagihan tapi masih sedikit kontrol untuk beli beberapa barang. Harus ada pertimbangan mengenai kategori barang yang dibeli dan pastinya bea masuk (hihi perhitungan).

 

Sekian dulu cucol ndeso setelah hiatus. Semoga lekas kembali menjelajah tempat-tempat cantik dan berbagi keseruan di blog ini. Happy weekend



Demikianlah Artikel Icip-icip Belanja "Internasional"

Sekianlah artikel Icip-icip Belanja "Internasional" kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Icip-icip Belanja "Internasional" dengan alamat link https://guntoro10.blogspot.com/2017/02/icip-icip-belanja.html