Judul : Seruput Secangkir "Ketenangan" di Sarang Nen3n
link : Seruput Secangkir "Ketenangan" di Sarang Nen3n
Seruput Secangkir "Ketenangan" di Sarang Nen3n
Sarang Nen3n, nama apaan itu? Nah, ada yang mengaku sebagai anak muda Kabupaten Semarang khususnya Ungaran tapi belum tahu Sarang Nen3n? Hello kemana aja kakak???
Tempat nongkrong hemat berdesain unik
Tempat yang asik dijadikan sebagai tongkrongan anak muda ini berlokasi di Jalan Ahmad Yani Ungaran, tidak jauh dari Asmara (lama) dan Gedung Dharma Wanita Persatuan Unit.
Dibilang cafe bukan, restoran bukan, angkringan juga bukan. Tempat yang satu ini bisa dibilang asik dimanfatkan sebagai tongkrongan untuk anak muda. Sehingga memang tidak akan mengherankan jika banyak remaja yang memenuhi Sarang Nen3n, terutama ketika malam minggu atau hari minggu. Terlebih lagi bagi anak muda yang hobi nongkrong ala cafe dengan budget hemat. Karena dijamin dengan lezatnya menu yang ada dompet bakal tetap tebal.
Order Home Sarang Nen3n |
Ini merupakan tempat yang pada awalnya didedikasikan bagi para pecinta Fres Milk. Hal ini sangat jelas terlihat dari slogannya "We are nen3n maniak". Bukan hanya itu, desain dari tempat yang satu ini juga menarik dan unik.
Di setiap dindingnya didesain dengan gambar kepala sapi bertuliskan "Sarang nen3n". Demikian halnya dengan dinding yang tidak jauh dari tempat order, dinding tinggi yang lumayan luas berwarna kuning dengan gambar sapi besar, cangkir dan tulisan sarang nen3n.
Bahkan hingga kursi yang disediakan di Sarang Nen3n juga sangat unik karena semuanya merupakan kursi dan meja kayu. Ada 3 pilihan tempat duduk yang disediakan yaitu outdoor dengan kursi kayu panjang, indoor lesehan dengan meja kayu atau indoor dengan kursi kayu klasik ala jaman nenek atau kakek Anda dahulu.
Sruput Asik Berteman Alunan Musik
Berbicara mengenai musik, di Sarang Nen3n memang tidak bisa menikmati live music dari band ternama. Akan tetapi selama menikmati camilan atau minuman disini Anda akan ditemani alunan musik yang terdengar dari pengeras suara yang ada di tengah-tengah ruangan.
Lampu ruangan yang sengaja dibuat remang-remang akan terasa semakin menenangkan ditemani alunan musik aneka genre. Meskipun kebanyakan memang bergenre romantis yang sangat cocok menemani para pasangan muda.
Menunya apa saja ?
Meskipun jika dilihat dari namanya sudah mencerminkan bahwa pilihan menu yang ada pasti susu atau Fresh Milk aneka rasa, tetapi bagi yang tidak suka dengan Fresh Milk masih ada pilihan menu lainnya seperti chocolate beraneka ragam pilihan rasa, coffee atau tea. Bisa juga memilih hidangan dalam kondisi panas atau ice.
Choco Milk & Chocolate Strawberry |
Nah, untuk pilihan camilan teman setia si minuman Anda bisa memilih seafood, kerang darah atau srimping aneka olahan masakan (saus tiram dan lain sebagainya), nasi goreng dan mie rebus jowo atau sekedar memilih makanan yang tidak terlalu berat seperti mendoan, kentang goreng, sosis, bakso bakar/goreng dan masih banyak lagi.
Mendoan & Kentang Goreng Jumbo |
Mendoan Sarang Nen3n |
Bakso Bakar Sarang Nen3n |
Semua hidangan dijamin bikin ketagihan. Saya sendiri jatuh cinta dengan hot chocolate original (7k) dan Choco Milknya (7,5k) yang ditemani kentang goreng jumbo (10k). Ummmm Yummmyyy.... Bukan cuma nikmat di lidah, tetapi manisnya cokelat yang melekat di lidah terasa sangat menenangkan.
Hot Chocolate Original |
Kentang Goreng Jumbo |
Lebih menyenangkannya lagi, semua menu yang ada dibandrol dengan harga dibawah Rp 20.000 saja.
Super Hemat!! Super Yummy!!
Penasaran? Maka dari itu jangan lupa mampir sejenak ke Sarang Nen3n jika kebetulan sedang berada di Kabupaten Semarang atau Ungaran dan sekitarnya. Apalagi bagi Anda yang hobi menjajal wisata di Kabupaten Semarang, sangat disayangkan jika belum singgah sejenak untuk kulineran di tempat unik yang satu ini.
"Selamat menggoyang lidah nen3n maniak."
Demikianlah Artikel Seruput Secangkir "Ketenangan" di Sarang Nen3n
Sekianlah artikel Seruput Secangkir "Ketenangan" di Sarang Nen3n kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Seruput Secangkir "Ketenangan" di Sarang Nen3n dengan alamat link https://guntoro10.blogspot.com/2015/09/seruput-secangkir-di-sarang-nen3n.html